Inilah Contoh Laporan Arus Kas Metode Langsung dan Tidak Langsung

Kas adalah hal penting bagi perusahaan untuk mendistribusikan produk, mengembangkan merek, dan mengembalikan dana para investor, oleh karena itu manajemen perusahaan perlu memperhatikan sumber dan penggunaan kas melalui laporan arus kas (Statement of Cash Flows).

Artikel ini akan membahas secara lengkap transaksi-transaksi bisnis keuangan yang menyebabkan perubahan kas dengan menyajikan metode penyusunan laporan arus kas sederhana metode langsung dan tidak langsung. Langsung saja mari ikuti pembahasan beserta contoh-contohnya berikut ini…

 

01: Contoh Laporan Arus Kas Sederhana Metode Langsung

A: Komponen Laporan Arus Kas Perusahaan Jasa

Laporan arus kas perusahaan jasa melaporkan aliran kas yang berasal dari aktivitas operasi, investasi dan pendanaan.

Apa yang dimaksud dengan cash flow dari kegiatan operasi perusahaan jasa? Adalah aliran kas yang berasal dari pembelian dan penjualan barang dan berpengaruh pada net profit. Cash flow dari kegiatan investasi adalah pengeluaran dan penerimaan kas dari pembelian dan penjualan aset tetap, contoh kendaraan operasional.

Lalu, apa itu arus kas dari kegiatan pendanaan (financing)? Yaitu aliran kas yang menyangkut utang dan ekuitas perusahaan. Contoh penerbitan surat utang atau obligasi.

Inilah 3 (tiga) elemen utama laporan cash flow, yaitu:

  1. Cash flows from operating activities
  2. Cash flows from investing activities
  3. Arus kas dari aktivitas financing

 

Contoh soal laporan arus kas dan jawabannya

Untuk membantu memudahkan dalam memahami tiga elemen cash flows statement, perhatikan contoh soal laporan arus kas beserta jawabannya berikut ini:

Berikut ini transaksi keuangan bisnis yang dilakukan oleh suatu perusahaan. Lakukanlah pengelompokkan dan klasifikasi sesuai dengan elemen laporan cash flow.

  1. Pembelian hak paten
  2. Pembayaran dividen tunai
  3. Penjualan peralatan
  4. Pembelian treasury stock
  5. Pembayaran biaya gaji

Jawaban:

  1. Aktivitas investasi
  2. Aktivitas financing
  3. Investasi
  4. Operating activities
  5. Financing activities
  6. Aktivitas operasi

Bagaimana, cukup jelas kan. Okay mari dilanjutkan pembahasanya ya…

Baca artikel terkait: Laporan Keuangan Yayasan Pendidikan

 

B: Cara membuat laporan arus kas perusahaan jasa

Ada dua metode yang bisa dipakai untuk menyusun laporan arus kas perusahaan jasa, yaitu:

  1. Metode langsung
  2. Metode tidak langsung

Mari dibahas masing-masing metode berikut ini:

1: Laporan Arus Kas Metode Langsung

Pengertian Laporan Arus Kas Metode Langsung adalah laporan yang menyajikan laporan cash flow dari aktivitas operasi yang didasarkan pada komponen-komponen utama dari penerimaan kas operasi dan pembayaran kas operasi.

Net cash flow diperoleh dari Selisih antara bagian-bagian utama dari total penerimaan dari operating activities dan total pengeluaran kas operasi.

A: Contoh soal laporan arus kas metode langsung dan penyelesainya

Income statement PT Sida Makmur menyajikan nilai penjualan selama bulan Juni 2022 sebesar Rp 136.000.000. Saldo akun piutang mengalami penurunan sebesar Rp 10.000.000 selama periode tersebut.

Soal pertanyaan:

Berapa jumlah kas yang diterima dari customer?

Jawaban:

(a). Penjualan = Rp 136.000.000

(b). Penurunan piutang = Rp 10.000.000

(c). Kas yang diterima dari pelanggan: (a) + (b)
= Rp 136.000.000 + Rp 10.000.000
= Rp 146.000.000

 

B: Contoh soal laporan arus kas persediaan barang dagangan

Cost of goods sold (HPP) yang disajikan oleh sebuah perusahaan dagang adalah Rp 65.700.000. Saldo pos utang dagang meningkat sebesar Rp 3.500.200, sedangkan saldo persediaan barang dagangan meningkat senilai Rp 7.000.000 selama periode Maret 2022.

Pertanyaan dan soal:

Berapa jumlah yang harus dibayarkan untuk persediaan barang dagangan?

Jawaban:

(a). COGS (HPP) = Rp 65.700.000

(b). Ditambah kenaikan jumlah persediaan barang dagangan =  Rp 7.000.000

(c). Dikurangi jumlah kenaikan utang dagang = Rp 3.500.200

(d). Jumlah kas yang dibayarkan untuk persediaan barang dagangan:  (a) + (b) – (c)
= Rp 65.700.000 + Rp 7.000.000 – 3.500.200
= Rp 69.199.800

 

2: Laporan Arus Kas Metode Tidak Langsung

Prinsip dasar dari laporan arus kas metode tidak langsung adalah bahwa setiap komponen laporan posisi keuangan (neraca) bisa mempengaruhi komponen lainnya. Oleh karena itu, perubahan dalam komponen kas bisa dilakukan dengan menganalisis komponen yang lain.

Masih ingat persamaan dasar akuntansi kan?

Aset = Utang + Modal

Kas + Aset Non Kas = Utang + Modal

Kas = Utang + Modal – Aset non Kas

Dari persamaan dasar akuntansi di atas kita bisa mengambil kesimpulan bahwa perubahan akun kas akan memengaruhi perubahan satu akun aset aset yaitu aset non kas, akun utang, dan akun modal. Dari analisis sederhana ini, kita juga bisa membuat laporan cash flow dengan lebih efisien dan murah.

Namun perlu diingat bahwa jika menggunakan metode tidak langsung dalam menyusun laporan cash flow kita perlu juga mempersiapkan data-data pendukung berupa akun-akun income statement dan catatan pendukung, contoh akun laba ditahan (retained earnings).

 

A: Contoh Laporan Arus Kas Metode Tidak Langsung

Perhatikan contoh soal laporan arus kas bersih dari kegiatan operasi metode langsung dan jawabannya berikut ini:

Jumlah akumulasi depresiasi aset tetap PT Kaleen Bengang pada periode berjalan meningkat sebesar Rp 10.000.000, sedangkan nilai hak paten semakin menurun sebesar Rp 2.200.000 pada waktu-waktu laporan posisi keuangan.

Pada periode berjalan tidak ada pembelian dan penjualan aset tetap yang bisa didepresiasikan ataupun aset tetap tidak berwujud. Dari Laporan Laba Rugi kita bisa mendapatkan informasi bahwa keuntungan selama tahun berjalan adalah sebesar Rp 3.000.000 dari penjualan aset tetap berupa gedung.

Pertanyaan dan soal:

Buatlah rekonsiliasi net profit sebesar Rp 25.000.000 ke cash flow dari aktivitas operasi.

Jawaban penyelesaian:

(a). Net Profit = Rp 25.000.000

(b). Penyesuaian untuk rekonsiliasi laba bersih ke net cash flow dari aktivitas operasi:

  • Depresiasi = Rp 10.000.000
  • Amortisasi = Rp 2.200.000
  • Laba atas penjualan gedung = ( Rp 3.000.000 )

(c). Net cash flow dari aktivitas operasi : (a) + (b)
= Rp 25.000.000 + (Rp 10.000.000 + Rp 2.200.000 – Rp 3.000.000)
= Rp 34.200.000

 

B: Contoh soal laporan arus kas dari operating activities metode tidak langsung

Data-data aset lancar dan utang lancar PT Wana Segara Pepe periode tahun 2020 dan 2021 diperbandingkan sebagai berikut:

Periode : 31 Desember 2021

  • Piutang usaha = Rp 3.250.000
  • Persediaan barang = Rp 6.150.000
  • Utang usaha = Rp 2.400.000
  • Utang dividen = Rp 2.500.000

Periode : 31 Desember 2020

  • Piutang usaha = Rp 3.450.000
  • Persediaan barang = Rp 7.500.000
  • Utang usaha = Rp 2.550.000
  • Utang dividen = Rp 2.000.000

Pertanyaan:

Buatlah proses penyesuaian net profit sebesar Rp 35.000.000 untuk perubahan dalam aset  dan utang operasi untuk menghitung jumlah kas dari aktivitas operasi.

Jawaban dan pembahasan:

(a). Laba bersih = Rp 35.000.000

(b). Proses penyesuaian untuk rekonsiliasi laba bersih ke net cash flow dari aktivitas operasi:

  • Kenaikan nilai piutang usaha = Rp 3.450.000 – Rp 3.250.000 = Rp 200.000
  • Penurunan dalam persediaan = Rp 7.500.000 – Rp 6.150.000 = Rp 1.350.000
  • Penurunan nilai utang usaha = Rp 2.550.000 – Rp 2.400.000 = Rp 150.000

(c). Net cash flow dari aktivitas operasi : (a) + (b)
= Rp 35.000.000 + Rp 200.000 + Rp 1.350.000 + Rp 150.000
= Rp 36.700.000

 

C: Contoh soal laporan arus kas dan pembahasan jawabannya

PT Watu Anda merupakan perusahaan dagang yang menjual material bangunan dan proyek sipil serta manufaktur. Perusahaan ingin mengetahui penerimaan dan pengeluaran kas dari aktivitas operasi. Dan berikut ini data-data keuangan yang disajikan dalam laporan keuangan:

  • Laba bersih = Rp 60.000.000
  • Biaya penyusutan = Rp 6.000.000
  • Rugi penjualan aset tetap = Rp 7.500.000
  • Kenaikan saldo piutang usaha = Rp 2.500.000
  • Penurunan saldo utang usaha = Rp 1.000.000

Soal dan pertanyaan:

Hitunglah komponen laporan arus kas dari aktivitas operasi dengan menggunakan metode tidak langsung?

Jawaban dan pembahasan:

(a). Cash flow dari kegiatan operasi :

  • Net profit = Rp 60.000.000

(b). Penyesuaian untuk rekonsiliasi net profit ke cash flow dari aktivitas operasi:

  • Beban Depresiasi = Rp 6.000.000
  • Rugi penjualan aset tetap = Rp 7.500.000

(c). Perubahan aset dan utang operasi lancar:

  • Kenaikan dalam piutang usaha = Rp 2.500.000
  • Penurunan utang usaha = Rp 1.000.000

(d). Arus kas bersih dari aktivitas operasi: (a) + (b) – (c)

= Rp 60.000.000 + Rp 6.000.000 + Rp 7.500.000 – (Rp 2.500.000 + Rp 1.000.000)
= Rp 73.500.000 – Rp 3.500.000 = Rp 70.000.000

 

D: Contoh soal pengaruh transaksi terhadap laporan arus kas

PT Njambu Manis adalah perusahaan yang bergerak di bidang pertanian, perkebunan, dan kehutanan. Perusahaan membeli aset tetap berupa area perkebunan jambu air sebesar Rp 750.000.000. Pada periode yang sama, PT Njambu Manis menjual area persawahan padi dengan harga buku Rp 775.000.000 pada harga senilai Rp 800.000.000.

Pertanyaan:

Bagaimana pengaruh transaksi PT Njambu Manis disajikan di laporan cash flow?

Jawaban penyelesaian:

(a). Keuntungan dari penjualan tanah pertanian dikurangkan dari net profit ditunjukkan sebagai berikut:

  • Net profit atas penjualan area persawahan = Rp 25.000.000

(b). Pembelian dan penjualan area perkebunan disajikan sebagai elemen dari cash flow dari aktivitas investasi, sebagaimana disajikan sebagai berikut:

  • Cash yang diterima dari penjualan area persawahan = Rp 800.000.000
  • Cash yang dibayarkan untuk membeli area perkebunan = ( Rp 750.000.000 )

 

C: Contoh laporan arus kas perusahaan jasa metode langsung

Dan berikut ini contoh laporan arus kas sederhana perusahaan jasa metode langsung:

PT Fahima Jaya
Laporan Arus Kas (Statement of Cash Flows)
Untuk Periode yang berakhir pada 30 Juni 202
——————————————————–

(a). Arus Kas dari aktivitas operasi :

  • Kas dari penjualan jasa : Rp 3.750.000
  • Dikurangi kas untuk pembayaran kreditor : Rp 2.300.000
  • Cash flows dari kegiatan operasi : Rp 3.750.000 – Rp 2.300.000 = Rp 1.450.000

(b). Arus Kas dari kegiatan investasi :

  • Pengeluaran kas untuk pembelian tanah: Rp 10.000.000

(c). Arus Kas dari kegiatan pendanaan :

  • Penerimaan kas dari investasi : Rp 12.500.000
  • Prive : Rp 1.000.000
  • Cash flows dari kegiatan financing : Rp 12.500.000 – Rp 1.000.000 = Rp 11.500.000

Arus kas bersih dan saldo kas tanggal 31 Juni 2022 :
= Rp 1.450.000 – Rp 10.000.000 + Rp 11.500.000
= Rp 2.950.000

 

contoh laporan arus kas perusahaan jasa

Perhatikan komponen dan informasi yang disajikan dalam cash flows statement perusahaan jasa di atas:

Informasi yang disajikan dengan format seperti bagian (a) menunjukkan laporan arus kas metode langsung:

Arus kas dari kegiatan operasi:

  • Kas diterima dari customer Rp 3.750.000
  • Dikurangi pembayaran kas untuk biaya dan pembayaran ke kreditur Rp 2.300.000
  • Arus kas bersih dari kegiatan operasi Rp 1.450.000

Jumlah net cash flows diperoleh dari perhitungan antara penerimaan dikurangi dengan pengeluaran, yaitu sebesar Rp 1.450.000

Inilah contoh format penyajian laporan arus kas sederhana perusahaan jasa menggunakan metode langsung. Selain digunakan oleh perusahaan jasa, format ini banyak juga digunakan oleh jenis perusahaan lain, seperti dagang dan manufaktur.

 

02: Contoh Laporan Arus Kas Sederhana Metode Tidak Langsung

Format Laporan Cash Flow Metode Tidak Langsung

Bagaimana format laporan arus kas metode tidak langsung?

Perhatikan contoh laporan arus kas sederhana metode tidak langsung perusahaan dagang berikut ini:

PT Xidev Bening Fahima Jaya Milenia
Statement of Cash Flows
Untuk periode yang berakhir pada tanggal 30 Juni 2022
=======================================

A: Arus kas dari aktivitas operasi

Laba bersih : Rp 27.000.000

Penyesuaian untuk rekonsiliasi laba bersih ke cash flow bersih dari kegiatan operasi:

  • Penyusutan : Rp 1.750.000
  • Keuntungan atas penjualan aset tetap : Rp 3.000.000

Perubahan dalam aset dan kewajiban operasi lancar:

  • Kenaikan dalam piutang usaha : (Rp 2.250.000)
  • Penurunan dalam persediaan : Rp 2.000.000
  • Penurunan dalam utang usaha : (Rp 800.000)
  • Kenaikan dalam biaya yang masih harus dibayar : Rp 550.000
  • Penurunan dalam utang pajak penghasilan : (Rp 125.000)

Arus kas bersih dari kegiatan operasi : Rp 25.125.000

 

B: Arus kas dari aktivitas investasi

Kas dari penjualan aset tetap : Rp 18.000.000

Dikurangi :

  • Kas yang dibayarkan untuk membeli tanah : Rp 3.750.000
  • Kas yang dibayarkan untuk membeli gedung : Rp 15.000.000

Arus kas bersih yang digunakan untuk kegiatan investasi : (Rp 750.000)

 

C: Arus kas dari aktivitas pendanaan

Dikurangi : Kas yang dibayarkan untuk melunasi utang : Rp 12.000.000

  • Obligasi : Rp 12.500.000
  • Kas yang dibayarkan untuk dividen : Rp 6.000.000

Arus kas bersih yang digunakan untuk kegiatan pendanaan : (Rp 6.500.000)

Kenaikan dalam kas : Rp 17.875.000

Kas pada awal tahun : Rp 6.500.000

Kas pada akhir tahun : Rp 24.375.000

 

A: Bagian cash flow dari aktivitas operasi

B: Elemen cash flow dari aktivitas investasi dan pendanaan

Contoh laporan arus kas metode tidak langsung perusahaan jasa.

 

03: Contoh Laporan Arus Kas Excel

Cara Membuat Laporan Cash Flow dengan Excel

Microsoft Excel adalah salah satu alat/aplikasi yang bisa digunakan untuk membuat laporan arus kas perusahaan dagang, jasa, dan manufaktur, baik menggunakan metode langsung maupun metode tidak langsung. Kita juga bisa memakai aplikasi sejenis, yaitu Google Sheets yang bisa digunakan secara online dan berkolaborasi dalam satu tim.

Beberapa rumus dan fungsi Excel yang bisa digunakan antara lain; fungsi SUM dan SUMIFS. Fungsi SUMIFS digunakan untuk mengklasifikasikan dan menjumlahkan transaksi-transaksi yang berasal dari kegiatan operasi, investasi, dan pendanaan dalam buku jurnal.

Sedangkan fungsi SUM dipakai untuk menghitung masing-masing data yang telah dipindahkan dari jurnal sesuai dengan jenis aktivitasnya. Misalnya, untuk menjumlahkan penerimaan dan pengeluaran kas dari aktivitas operasi, investasi dan pendanaan.

Setelah semua jenis transaksi dijumlahkan, maka akan diperoleh net cash flow dari aktivitas operasi, investasi, dan financing. Selanjutkan dijumlahkan, jika hasilnya negatif berarti terjadi penurunan saldo kas, sebaliknya, bila hasilnya positif berarti telah terjadi kenaikan saldo kas pada periode tersebut.

Kenaikan atau penurunan saldo kas ini selanjutnya ditambahkan dengan saldo kas awal periode. Hasil perhitungan ini merupakan saldo kas akhir periode. Untuk lebih jelasnya, perhatikan contoh laporan arus kas Excel berikut ini:

A: Arus Kas Excel dari operating activities

Contoh elemen pokok laporan arus kas excel dari aktivitas operasi

 

B: Arus kas Excel dari financing activities

Contoh komponen laporan arus kas Excel dari aktivitas investasi dan pendanaan.

 

C: Cash flow Excel dari financing activities

Contoh laporan arus kas Excel metode langsung

 

Penjelasan :

Pada contoh laporan arus kas Excel di atas, kita bisa melihat ada elemen utama, yaitu:

1: Arus kas dari kegiatan operasi

Jumlah arus kas bersih dari aktivitas operasi adalah Rp 7.300.000

Jenis transaksi yang termasuk dalam kelompok ini antara lain:

  • Penerimaan kas dari pelanggan
  • Penerimaan kas dari pembayaran piutang usaha
  • Pengeluaran beban gaji dan pembayaran utang serta biaya lain-lain.

Untuk menghitung nilai dari setiap jenis transaksi, kita bisa menggunakan fungsi Excel yang dituliskan sebagai berikut:

=SUMIFS(‘Buku Jurnal’!$G$20:$G$67;’Buku Jurnal’!$B$20:$B$67;”JKM”;’Buku Jurnal’!$D$20:$D$67;’Arus Kas’!B11)

Penjelasan rumus:

Kita memindahkan setiap saldo penerimaan kas dari buku jurnal dari baris 20 sampai 67.

Sedangkan untuk memindahkan akun-akun pengeluaran kas, formula rumus yang digunakan adalah sebagai berikut:

=SUMIFS(‘Buku Jurnal’!$F$20:$F$67;’Buku Jurnal’!$B$20:$B$67;”JKK”;’Buku Jurnal’!$D$20:$D$67;’Arus Kas’!B15)

Keterangan formula:

Fungsi dan susunan rumus yang digunakan hampir sama dengan penerimaan kas, yang membedakan adalah kode jurnal yang digunakan. Jika untuk menghitung penerimaan kas dari aktivitas operasi kode jurnal yang digunakan adalah “JKM” atau jurnal kas masuk, sedangkan untuk menghitung pengeluaran menggunakan kode jurnal “JKK” atau jurnal kas keluar.

Susunan rumus dan formula Excel ini juga digunakan untuk mencari serta menghitung arus kas dari aktivitas investasi dan pendanaan. Yang membedakan adalah jenis akun yang dihitung.

Jadi, cukup sederhana dan mudah ya untuk membuat laporan arus kas dengan Excel.

 

2: Cash flow dari kegiatan investasi

Jumlah cash flow dari aktivitas investasi sebesar Rp 0  yang terdiri dari transaksi-transaksi berikut ini:

  • Penjualan aset tetap
  • Penerimaan hasil investasi
  • Pembelian aset tetap
  • Penyaluran investasi

Pada contoh laporan arus kas Excel perusahaan jasa ini kebetulan tidak ada transaksi yang menyangkut kegiatan investasi sehingga jumlah arus kas bersih dari bagian ini nol. Walaupun nilainya nol tetap perlu disampaikan agar menjadi informasi berharga bagi pihak-pihak yang berkepentingan, seperti pihak manajemen perusahaan, investor, kreditor, dan pemerintah.

 

3: Arus kas dari kegiatan financing

Total cash flow dari kegiatan financing atau pendanaan sebesar Rp 2.100.000 yang terdiri dari aktivitas sebagai berikut:

  • Prive
  • Penerimaan kas dari utang bank jangka pendek dan jangka panjang

Untuk pembayaran angsuran pinjaman bank jangka panjang yang dibayarkan dalam periode bulanan, maka pengeluaran kas tersebut dimasukkan dalam kewajiban jangka pendek. Misalnya, perusahaan mempunyai pinjaman jangka panjang dengan jatuh tempo lima tahun, namun setiap bulan perusahaan harus membayar angsuran dalam jumlah tertentu.

 

Kesimpulan

Laporan Arus Kas (Cash Flows Statement) adalah jenis laporan keuangan yang memberikan informasi tentang cash dari aktivitas operasi (operating), investasi (investing), dan pendanaan (financing).

Dari jenis laporan ini kita bisa mengetahui dari mana penerimaan kas diperoleh dan dari pos apa penerimaan kas terbesar, demikian juga untuk apa pengeluaran terbesarnya? Dari sini kita bisa mengoptimalkan penerimaan dan pengeluarannya, sehingga akan diperoleh posisi kas yang paling optimal, efektif dan efisien.

Oleh karena itu perusahaan harus memahami dan mempelajari apa saja persoalan dan permasalahan serta solusi yang berhubungan dengan cash flow. Dan beberapa contoh soal beserta pembahasan penyelesaiannya telah kami sajikan ini semoga bisa membantu menyelesaikan persoalan yang dihadapi dalam praktik di lapangan.

Namun jika dirasa perlu belajar lebih dalam tentang laporan arus kas Excel, kami siap membantu dan mendampingi proses penyusunannya dalam Kursus Akuntansi Excel. Terima kasih.

Halo, saya seorang profesional bidang Finance & Accounting yang setiap hari berkutat dengan data-data serta angka. Siap mendampingi dan membuatkan Laporan Keuangan Bisnis Anda sesuai Standar Akuntansi Keuangan.

SOP Keuangan